Gedung PCNU Purworejo Mulai Dibangun, Ini Harapan Bupati – Warta Nahdliyyin

Menu

Mode Gelap
PR IPNU IPPNU Kaliwungu Gelar Makesta dan Pembentukan Pengurus Anggota Tertinpa Musibah Kebakaran, MWCNU Bagelen Galang Solidaritas Mahasiswa HMPS Prodi PAI Stainu Purworejo Gelar Musma PR GP Ansor Bedono Pageron Kecamatan Kemiri Resmi Dilantik Bayan Bersholawat, Sekaligus Santunan Anak Yatim

Berita · 19 Agu 2021 17:37 WIB ·

Gedung PCNU Purworejo Mulai Dibangun, Ini Harapan Bupati


					Gedung PCNU Purworejo Mulai Dibangun, Ini Harapan Bupati Perbesar

PURWOREJO, nupurworejo.com – Bupati Purworejo RH Agus Bastian, SE, MM menghadiri dan mengikuti peletakan batu pertama pembangunan gedung Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Purworejo, di Desa Lugosobo, Kecamatan Gebang, Kamis (19/8).

Hadir pada kesempatan tersebut, Pengasuh Pondok Pesantren An-nawawi KH. Achmad Chalwani Nawawi, Ketua MUI Purworejo KH Achmad Hamid AK, S.Pd.I, Ketua Tanfidziah PCNU Purworejo KH Drs. Farid Solihin M.MPd. Kabag Kesra Drs H Fathurohman, MM, Ketua DPRD Dion Agasi Setiyabudi SIKom MSi dan perwakilan pengurus PCNU Purworejo turut hadir pula dalam acara tersebut.

Baca juga: Gedung MWC NU Pituruh Mulai Dibangun

Ketua MUI Purworejo sekaligus Wakil Rais Syuriah PCNU Purworejo KH Achmad Hamid AK, S.Pd.I. menyampaikan, selamat datang para tamu undangan yang terbatas ini, dari PCNU Purworejo senang sekali kehadiran panjenengan semua.

Baca juga:  KH Chalwani: Ansor Itu Artinya Penolong, Kalau Maunya Ditolong Bukan Ansor Tapi Mansur

Semoga kehadiran di acara mujahadah dan peletakan batu pertama calon gedung PCNU Kabupaten Purworejo semoga memberi mangfaat yang banyak, dan masyarakat NU Purworejo bisa mengambil mangfaat gedung besok saat sudah jadi, ” jelas Hamid.

Bupati Purworejo RH Agus Bastian SE MM menyampaikan, atas nama Pemerintah Daerah, selamat atas dimulainya pembangunan Gedung PCNU Kabupaten Purworejo. “Mudah-mudahan proses pembangunan gedung ini akan terlaksana dengan lancar dan bisa segera digunakan untuk kegiatan Nahdlatul Ulama Kabupaten Purworejo,” katanya.

Dijelaskan, dilihat dari perspektif historis  perjalanan panjang bangsa ini, maka Nahdlatul Ulama dengan jutaan anggota yang tersebar diberbagai daerah di Indonesia, telah ikut mewarnai dinamika  kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan  bernegara, baik dari segi politik, ekonomi maupun sosial budaya.

Baca juga:  LDNU dan JRA PCNU Purworejo Gelar Rapat Koordinasi

Sehingga pada momentum Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia seperti sekarang ini, kita tidak dapat menafikan peran Nahdlatul Ulama. Baik di masa pergerakan kemerdekaan, merebut dan mempertahankan kemerdekaan, hingga pada saat mengisi kemerdekaan sekarang ini,” beber Bupati.

Ditambahkan, harus kita akui bahwa perjuangan mengisi kemerdekaan dalam dua tahun terakhir ini terasa sangat berat, akibat pandemi Covid-19. Banyak program dan kegiatan pembangunan yang sudah direncanakan dengan matang, akhirnya terpaksa ditunda atau dibatalkan. Banyak warga masyarakat yang mengalami kesulitan dalam mencukupi kebutuhan sehari-hari, karena kehilangan mata pencaharian.

Di tengah ikhtiar bangsa dalam menghadapi pandemi, kita patut bersyukur karena dapat tetap tangguh menghadapi tantangan, bersatu, bergotong royong, dan saling membantu. Untuk itu, saya ucapkan terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada keluarga besar NU di Kabupaten Purworejo yang telah mengambil peran penting dalam menjaga kesehatan dan keselamatan masyarakat, dengan menjadi garda terdepan dalam penerapan protokol kesehatan dan menyukseskan program vaksinasi massal,” pesan Bupati.

Baca juga:  PAC Fatayat NU Kemiri Konsolidasi bersama Ranting Bahas Koin NU

Lebih lanjut, hubungan warga NU dengan pemerintah dapat terus terjaga secara sinergis, karena NU secara kultural mempunyai peran yang luar biasa, baik dalam rangka mencerdaskan bangsa, pembentukan akhlak. “Serta menggalang konsolidasi umat dalam membangun dan membumikan nilai-nilai keagamaan dan kebangsaan,” pungkasnya.

Kegiatan sebelum peletakan batu pertama, dilakukan doa bersama yang dipimpin oleh KH Abdul Hadi dan doa dibacakan oleh KH Achmad Chalwani Nawawi, ditutup dengan pemotongan tumpeng.

Pewarta: Achmad Rohadi
Editor: MH/RA/LH

Artikel ini telah dibaca 50 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

“Kaligesing Hadirkan Demaji Ecopark, Taman Budaya Baru dengan Konsep Modern-Tradisional”

1 September 2024 - 14:23 WIB

“Disambut Lagu Yalal Wathon, Yophi-Lukman Hadiri Rapimcab PPP Purworejo”

25 Agustus 2024 - 19:37 WIB

Pengumuman Resmi KPU Purworejo: Jadwal dan Syarat Pendaftaran Pilkada 2024

25 Agustus 2024 - 06:40 WIB

MTs An Nawawi Berjan Selenggarakan Lomba Kostum Maskot dari Limbah Kertas dan Plastik

18 Agustus 2024 - 19:17 WIB

Haji 1445 H Berjalan Lancar, Kemenag Purworejo Ucapkan Terima Kasih

1 Agustus 2024 - 07:34 WIB

Potong tumpeng, dalam rangka sukses Haji 1445 H/2024 M

KPU Purworejo Gelar Media Gathering, Gandeng Pegiat Sosial Media untuk Sosialisasi Pemilihan Serentak 2024

30 Juli 2024 - 19:19 WIB

Trending di Berita