MWC NU Purworejo Latih Ratusan Pemulasara Jenazah – Warta Nahdliyyin

Menu

Mode Gelap
PR IPNU IPPNU Kaliwungu Gelar Makesta dan Pembentukan Pengurus Anggota Tertinpa Musibah Kebakaran, MWCNU Bagelen Galang Solidaritas Mahasiswa HMPS Prodi PAI Stainu Purworejo Gelar Musma PR GP Ansor Bedono Pageron Kecamatan Kemiri Resmi Dilantik Bayan Bersholawat, Sekaligus Santunan Anak Yatim

Berita · 14 Feb 2022 11:31 WIB ·

MWC NU Purworejo Latih Ratusan Pemulasara Jenazah


					MWC NU Purworejo Latih Ratusan Pemulasara Jenazah Perbesar

PURWOREJO, nupurworejo.com – Dalam rangka memberikan pemahaman tata cara perawatan jenazah dengan baik, benar, cepat dan tertib sesuai tuntunan syari’at Islam , Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Purworejo menyelenggarakan “Pelatihan Pemulasaraan Jenazah Putra dan Putri” yang dilaksanakan di 5 Zona se-Kecamatan pada tanggal 9 Januari 2022 sampai dengan 13 Februari 2022.

Ky. Muh Farchan Sulistyo, S.Ag selaku ketua panitia berharap adanya harokah atau gerakan NU yang selalu aktif bersama masyarakat menjadi garda terbaik bersama pembangunan dan berkhidmah di masyarakat.

“Alhamdulillah perjalanan panjang program ini dapat terlaksana dengan kompak, baik dan selamat berkat kerjasama yang harmonis dan dukungan dari semua pihak.” Imbuhnya.

Baca juga:  KH Miftachul Akhyar Ditetapkan Sebagai Rais Aam PBNU Masa Khidmah 2021-2026

Ketua Tanfidziyah MWCNU Purworejo KH. Muhammad Haekal S.Pd.I meyampaikan beberapa indikator keberhasilan sebuah organisasi kemasyarakatan antara lain:
1. Semangat berorganisasi yang semakin tumbuh dan berkembang
2. Aktivitas dan kegiatannya dalam berbagai bidang yang terukur, meriah dan terukir indah
3. Kesetiaan masyarakat bertambah kuat dan para pimpinan beserta anggotanya semakin kompak

“Untuk itu, dengan program kerjanya, MWCNU Purworejo sebagai salah satu Ormas Sosial Keagamaan berupaya terus melakukan terobosan untuk menjadi organisasi yang makin maju, mandiri, bermanfaat dan berkarakter” ungkapnya.

“Para peserta pelatihan dari zona 1 hingga zona 5 sangat antusias dalam mengikuti acara ini, meski waktunya agak lama tapi jarang yg terlihat mengantuk justru senyum dan tawa menghiasi wajah merekai bahkan pada saat sesi tanya jawab mereka berebut untuk mnanyakan masalah-masalah kepada pemateri.” Terang Ky. Nailul Kamal Al Hafidz sebagai salah satu narasumber.

Baca juga:  Harapan dari PCNU Purworejo untuk MWCNU Kemiri

Kegiatan ini merupakan program kerja bersama LDNU dan LBMNU serta didukung oleh LAZISNU, LKNU, LPBINU serta Ranting NU se-Kecamatan Purworejo dengan jumlah 448 peserta dari 5 zona.

Artikel ini telah dibaca 148 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Al Iman Tour & Travel Resmi Diluncurkan, Hadirkan Pelayanan Umroh dan Haji Plus Berkualitas

20 Februari 2025 - 19:08 WIB

“Kaligesing Hadirkan Demaji Ecopark, Taman Budaya Baru dengan Konsep Modern-Tradisional”

1 September 2024 - 14:23 WIB

“Disambut Lagu Yalal Wathon, Yophi-Lukman Hadiri Rapimcab PPP Purworejo”

25 Agustus 2024 - 19:37 WIB

Pengumuman Resmi KPU Purworejo: Jadwal dan Syarat Pendaftaran Pilkada 2024

25 Agustus 2024 - 06:40 WIB

MTs An Nawawi Berjan Selenggarakan Lomba Kostum Maskot dari Limbah Kertas dan Plastik

18 Agustus 2024 - 19:17 WIB

Haji 1445 H Berjalan Lancar, Kemenag Purworejo Ucapkan Terima Kasih

1 Agustus 2024 - 07:34 WIB

Potong tumpeng, dalam rangka sukses Haji 1445 H/2024 M
Trending di Berita