KEMIRI, nupurworejo.com – Wakil Ketua Bidang Kaderisasi Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kecamatan Kemiri Sahabat Rochman Taufiq menghadiri acara rapat anggota dan pemilihan Ketua Ranting masa khidmah 2021-2023, Sabtu (04/09/2021) di kediaman Sahabat Amat Muttaqin Desa Kedungpomahan Wetan, Kecamatan Kemiri, Kabupaten Purworejo.
Hadir Pada rapat anggota ini Rois Syuriah, Ketua Tanfidziah Ranting NU Kedungpomahan Wetan, Para Ulama’, Anggota Ranting GP Ansor.
Baca juga : Sambut HUT Kemerdekaan RI dan 10 Muharram, NU Dilem Kemiri Santuni Anak Yatim
Wakil Kaderisasi PAC GP Ansor Kemiri, Sahabat Rochman Taufiq menyampaikan, saya masih ingat betul dan rasanya baru kemaren saja kita melaksanakan rapat anggota Pimpinan Ranting GP Ansor Kedungpomahan Wetan, ternyata waktu gerakan dalam dua tahun terlalu singkat.
“Kalian harus siap dengan adanya regenerasi,tidak dipungkiri kita juha akan naik ke jajaran NU. Karna itu ayo kita harus bisa mencari penerus kita,” tutur Taufiq.
Ketua Terpilih Rifa’i Arba’in berharap dengan adanya reorganisasi pengurus ini agar senantiasa menjadikan selalu ingat apa tanggung jawab.
“Pengurus hendaknya bertangung jawab dalam berkhidmah dan tambah solid kedepanya,” pungkas Rifa’i.
Kontributor: Ahmad Najeh
Editor: MH/RA/AR/LH